Jurusan TKJ atau Teknik Komputer Jaringan adalah jurusan bidang teknologi yang bisa kamu temukan di Sekolah Menengah Kejuruan.
Setelah belajar di jurusan ini, kamu bisa mendalami keahlianmu di perguruan tinggi pada program studi yang relevan, seperti teknik informatika atau ilmu komputer.
Akan tetapi, kamu juga bisa langsung mencari pekerjaan setelah lulus dari SMK. Seperti apakah prospek karier lulusan TKJ?
Yuk, simak ulasan di bawah ini!
Dilansir dari Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, TKJ adalah jurusan yang mempelajari seluruh seluk beluk komputer dan jaringannya.
Secara garis besar, kamu akan mempelajari ilmu perakitan, pemasangan, dan perbaikan komputer serta jaringannya.
Jadi, kamu akan belajar menguasai dua komponen sekaligus, tak hanya komputer atau jaringannya saja.
Kamu dapat memilih jurusan ini ketika mendaftar di SMK NU 1 Islamiyah Kramat.
Jurusan ini cocok bagi kamu yang memang lebih tertarik mendalami bagian hardware komputer dibandingkan dengan pengembangan software.
Dari definisi di atas, kamu mungkin sudah bisa membayangkan apa saja materi yang akan dipelajari di jurusan TKJ.
Materi yang diajarkan di satu sekolah dengan sekolah lainnya mungkin akan memiliki sedikit perbedaan.
Sebagai gambaran, berikut adalah materi yang dipelajari di SMK NU 1 Islamiyah Kramat:
Pada materi ini, kamu akan mempelajari tentang prinsip dasar dan cara kerja dari komponen komputer.
Seiring dengan pembelajaran teori, kamu juga kemungkinan akan melakukan praktik perakitan, instalasi sistem operasi, hingga mengatur setting keamanan pada sistem operasi Windows dan Linux.
Di akhir pembelajaran, diharapkan kamu dapat secara mandiri melakukan perancangan sistem komputer yang tepat dan memperbaiki komputer secara handal.
Materi selanjutnya yang akan kamu pelajari di jurusan TKJ tentunya adalah jaringan komputer.
Materinya mencakup prinsip dasar dan cara kerja jaringan komputer, baik yang berbasis kabel, nirkabel, atau fiber optic.
Kamu juga mungkin akan belajar tentang beberapa perangkat jaringan, seperti Cisco dan Mikrotik.
Nantinya, siswa diharapkan bisa melakukan perencanan, instalasi dan analisis jaringan komputer yang optimal.
Terakhir, kamu akan belajar tentang cara membuat program berbasis aplikasi dan web.
Jurusan TKJ memang lebih fokus mendalami serba-serbi hardware komputer. Namun, bukan berarti kamu tak akan belajar sama sekali tentang software-nya.
Nah, para lulusan dari jurusan TKJ bisa kerja apa aja, ya? Ini dia beberapa peluang yang bisa kamu kejar setelah lulus nanti.
Pekerjaan ini bisa dibilang peluang terbesar untukmu karena apa yang akan dikerjakan sangat berhubungan dengan yang dipelajari di sekolah.
Sebenarnya, ada banyak sekali tipe pekerjaan teknisi. Tipe yang paling cocok tentunya adalah teknisi komputer atau jaringan.
Teknisi bertugas untuk melakukan perbaikan atau perakitan komputer dan jaringannya agar bisa dipakai lagi dengan baik oleh pelanggan.
Karena dibekali oleh materi pengembangan website dan aplikasi, kamu jadi punya kualifikasi dasar sebagai programmer.
Namun, memang harus lebih ditekuni karena kamu akan memerlukan skill lain, salah satunya adalah bahasa pemrograman.
Profesi ini juga terkadang disebut sebagai network administrator.
Secara garis besar, mereka bertugas untuk mengatur sebuah jaringan komputer baik dalam skala kecil maupun skala besar.
Hampir semua perusahaan pasti memerlukan jasa mereka, lho, demi membantu instalasi, troubleshooting, hingga perbaikan infrastruktur jaringan mereka.
Admin server atau administrator server adalah seorang profesional yang dalam kesehariannya bertugas mengawasi server komputer perusahaan.
Selain itu, mereka juga membantu perusahaan mengembangkan sistem dan keamanan komputer perusahaan.
Untuk melaksanakan tugasnya dengan baik, mereka perlu pengetahuan tentang database dan WAN/LAN, sesuai dengan yang dipelajari juga di jurusan TKJ.
Peluang kerja terakhir yang tak kalah menarik dan menjanjikan adalah ITÂ support.
Sesuai namanya, kamu akan membantu mengerjakan berbagai keperluan IT perusahaan.
Seperti pengembangan sistem jaringan, peningkatan dan evaluasi terhadap objek komputer, instalasi, dan pengelolaan software.
Kesimpulannya, jurusan TKJ adalah jurusan tepat bagi kamu yang ingin menyelami berbagai peluang karer di bidang IT.
Tertarik?
Yuk, buruan daftar disini.
Copyright © 2024 – SMK NU1 Islamiyah Kramat
All Rights Reserved.